Install Windows 7 Lewat FlashDisk (Updated)


Unik Informatika - Ada banyak cara untuk menginstall Windows 7, dan pasti juga banyak cara untuk menginstall Windows 8 nantinya, tapi untuk sekarang ayo kita bicarakan tentang menginstall Windows 7 lewat Flashdisk atau yang nantinya nya akan saya singkat dengan FD untuk kemudahan dalam menulis, nah tutorial ini sudah dipraktekkan dan berhasil 100%.

Nah, bagaimana caranya dan apa-apa saja bahan yang harus dipersiapkan? Cekidot :

Bahan yang harus dipersiapkan :

1. FD kapasitas 4 GB atau tergantung berapa besar nantinya Windows 7 anda.

2. Master Windows 7 dalam DVD atau Image (ISO, dll).

3. PC ber OS Windows 7.

Nah, ayo kita mulai untuk mengolah FD nya dulu :

1. Colokkan FD ke slot USB PC anda

2. Buka CMD, caranya tekan tombol lambang Windows + R dan ketikkan cmd dan enter atau buka Start dan ketikkan cmd dan enter.

3. Setelah CMD terbuka, tuliskan 'Diskpart' lalu tekan enter, setelah itu ada tulisan yes/no, pilih yes atau tulis yes saja untuk masuk.

4. Setelah itu tulis 'List Disk' lalu enter untuk melihat index Hard Dist kita.

5. Lalu tulis 'Select disk 1' lalu enter atau nomor berapa saja yang di list yang ukurannya setara dengan FD agan.

6. Lalu tulis 'Clean' untuk membersihkan FD anda.

7. Lalu langkah selanjutnya tulis 'Create partition primary' lalu enter untuk menjadikan partisi FD kita menjadi Primary.

8. Lalu tulis 'Format recommended' lalu enter untuk menformat FD kita.

9. Lalu tulis 'active', lalu enter untuk mengaktivkan FD supaya bisa boot.

10. Terus langkah terakhirnya tulis 'exit'.

Nih ada gambarnya :

http://unik-informatika.blogspot.com/2012/11/install-windows-7-lewat-flashdisk.html


Untuk langkah selanjutnya kita bermain dengan bahan lain lagi yaitu :

1. Siapkan Master Windows yang tadi udah saya suruh siapain diatas.

2. Copy semua file windows 7 ke FD.

3. Sudah, tunggu langkah selanjutnya.



Langkah selanjutnya kita siap untuk menginstall :

1. Colokkan FD ke tempat PC yang ingin di install ulang.

2. Boot nya diganti ke FD (kalo Laptop saya tekan 'F12').

3. Install Windows 7 nya.

4. Selesai.

Terima kasih sudah berkunjung. dan thanks to agan rejal maghrum.


{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment